Kades jogorogo saat beri sambutan
Ngawi,Radar MP - Bertempat di Pendopo Desa Jogorogo Kecamatan Jogorogo, Kabupaten Ngawi,Kepala Desa Jogorogo,Nur Ekawati, SE bersama Muspika setempat ,Tokoh agama dan tokoh masyarakat gelar Halal Bi Halal yang mengambil tema"Dengan Silaturahmi Kita Perkuat Rasa Kebersamaan Untuk Mewujudkan Semangat Kerja",.Hari Jum'at Pahing, 6/07/2018.Pukul 20.00 wib.
Dalam sambutannya Kades Jogorogo,Nur Ekawati menyampaikan ucapan terima kasih kepada warga masyarakat yang masih mempercayakan dalam kepemimpinannya dan tidak lupa juga menyampaikan Minal aidzin wal faidzin mohon maat kepada seluruh masyarakat juga yang hadir dalam acara halal bihalal.
Kades juga sempat menyampaikan Walaupun mubaliknya dari jogja(alias njujug saja kata orang jogorogo)yaitu bapak Masrukhan,tepuk tangan hadirin saat mendengar guyonan ala Bu Kades.
Dalam Tausiyahnya Kyai Masrukhan menekankan pada apa yang dimaksud dengan silahturahmi yang perlu diperkuat.
Uraian dan paparan telah disampaikan dan akhir halal bihalal dilanjutkan
elektone dari warga sendiri, putra putri terbaik desa yang membuat group elektone.
Diakhir halal bihal Bu Kepala Desa berharap semua warga saling memaafkan baik yang sudah dilakukan maupun yang belum, sama sama dalam fitrahnya.( jned)
0 Komentar