Nganjuk ,radarmerahputih.com - Ratusan warga desa Ngangkatan Rejoso Nganjuk terima bantuan sembako dari PT. Belfoods Indonesia , di pendopo kantor desa Ngangkatan Rejoso , Selasa ( 30/01/2024) .
Setelah tak ada konflik atau komplain dari warga Desa Ngangkatan, PT Belfoods Indonesia memberikan cinderamata atau sembako kepada ratusan warga desa Ngangkatan dengan tujuan memperat silaturahmi PT.Belfoods Indonesia dengan masyarakat Desa Ngangkatan .
Sebelum menyerahkan bantuan tersebut , Kapolsek Rejoso menyampaikan ," ucapan banyak terimakasih atas pedulinya pihak PT .Belfoods Indonesia kepada ratusan warga desa Ngangkatan ini , " ucap pak Kapolsek ini
Selain memberikan ucapan terimakasih kepada PT Belfoods , Kapolsek yang baru menempati di Polsek Rejoso beberapa bulan ini terus mengingatkan kepada masyarakat untuk datang di TPS dan memilih sesuai hati nurani saat Pemilu tanggal 14 Februari 2024 ini .
Isranto Miraji DM HRJ PT.Belfoods menyampaikan " ucapan banyak terimakasih kepada pihak Pemerintah desa Ngangkatan juga warga masyarakat yang terdampak atas akan berdirinya PT.Belfoods di Ngangkatan ini , " ujarnya .
' Dengan akan berdirinya PT.Belfoods ini berharap bisa membantu meningkatkan kesejahteraan dan meningkatkan ekonomi masyarakat Nganjuk khususnya di Desa Ngangkatan ini ," tambahnya .
Sementara Bagus Setyo Nugroho PT Belfoods ini ikut menambahkan ," saya berharap dengan akan berdirinya PT.Belfoods ini akan kami prioritaskan untuk pekerja nantinya adalah warga desa Ngangkatan sendiri , yang intinya agar bisa mengurangi angka pengangguran di Nganjuk ," katanya .
Dilokasi yang sama Pristy Devin Nugroho komisaris NJM menyampaikan ," harapan saya kepada masyarakat Desa Ngangkatan ini untuk bisa merasa memiliki pabrik dari PT.Belfoods Indonesia , sehingga bisa saling menjaga pabrik atau PT.Belfiods yang ada di des Ngangkatan ini ," ujar perempuan cantik dan berhijab ini
Lasto selaku kepala desa Ngangkatan ini mengatakan ," soal pabrik yang akan berdiri di desa kami. Saya ucapkan banyak terimakasih , apalagi tadi sudah membantu masyarakat saya dengan memberikan bantuan sembako , ya mudah mudahan dengan pembangunan pabrik dari PT. Belfoods Indonesia ini dengan cepat , mudah dan lancar , karena setela berdirinya PT .Belfoods Indonesia ini sangat membantu mengurangi pengangguran di Des Ngangkatan ini ," jelas Lasto kepada media ini .
( Rdks )
0 Komentar